Universitas Indonesia baru saja menggelar rangkaian Upacara Wisuda Virtual bagi para lulusan Semester Gasal Tahun Akademik 2021/2022.

Upacara yang dipimpin langsung oleh Rektor UI Prof. Ari Kuncoro, S.E, M.A, Ph.D. ini, dilaksanakan selama 2 hari berturut-turut, yakni pada Jumat (25/2) bagi lulusan Program Profesi, Spesialis, Magister, serta Doktor, dan pada Sabtu (26/2) bagi lulusan Program Sarjana dan Vokasi.

Dalam acara tersebut diumumkan para wisudawan terbaik yang berhasil meraih predikat cumlaude dengan IPK tertinggi dari masing-masing Fakultas, Program Pendidikan Vokasi, dan Sekolah Pascasarjana (SIL & SKSG).

Dan inilah deretan nama-nama wisudawan berpredikat cumlaude peraih IPK tertinggi dari FMIPA UI :

Program Sarjana :

  1. Budi Wiryadinata,S. Aktr., dari Program Studi Ilmu Aktuaria, IPK 3.95
  2. Julio Majesty Rasjid, S. Si., dari Program Studi Matematika, IPK 3.91
  3. Adrianus Jan Felix, S. Aktr., dari Program Studi Ilmu Aktuaria, IPK 3.91
  4. Jeremiah Marcel Eliasaputra, S., Aktr. dari Program Studi Ilmu Aktuaria, IPK 3.89
  5. Marlen, S. Si., dari Program Studi Kimia, IPK 3.88

Program Pascasarjana :

  1. Radifa Hilya Paradisa, M. Si., dari Program Studi S2 Matematika
  2. A Sayyidina Habibina, M. Si., dari Program Studi S2 Ilmu Fisika
  3. Lukmanda Evan Lubis, dari Program Studi S3 Ilmu Fisika
  4. Ilham Prasetyo, dari Program Studi S3 Ilmu Fisika
  5. Windri Handayani, dari Program Studi S3 Biologi

Kelima lulusan program Pascasarjana tersebut berhasil meraih IPK 4.

Baca juga : FMIPA UI Luluskan 316 Wisudawan Semester Gasal Tahun Akademik 2021/2022

Dekan FMIPA UI, Dede Djuhana, Ph. D. menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh wisudawan atas keberhasilan dalam menempuh pendidikan di FMIPA UI.
Meskipun acara wisuda semester ini masih dalam situasi pandemi, dan harus dilaksanakan secara virtual, namun ia meyakinkan para lulusannya bahwa mereka tetap mampu meraih kesuksesan dengan berbekal keilmuan yang diperoleh semasa perkuliahan.

“Yang terpenting adalah bagaimana kedepan, saudara semua mampu berkontribusi bagi bangsa dan negara melalui inovasi dan ragam karya ditengah perubahan dunia. FMIPA UI selalu terbuka bagi para alumninya, baik sekedar untuk bersilaturahmi maupun berkolaborasi”. Kata Dede.