|
Kembangkan Sains Melalui Inovasi Unggul BRIDGE, Astari Dwiranti Juara 1 Anugerah Academic Leader UI 2024
Berkat kontribusinya dalam mengembangkan pendidikan di bidang sains, Astari Dwiranti, Ph.D. Dosen Departemen Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia (FMIPA UI), meraih penghargaan sebagai Juara 1 Bidang Sains Anugerah Academic Leader UI 2024, yang diselenggarakan oleh unit Direktorat Sumber Daya Manusia UI.
Penganugerahan para juara Anugerah Academic Leader Universitas Indonesia 2024 disampaikan secara langsung oleh Rektor UI Prof. Ari Kuncoro, S.E., M.A., Ph.D, di Lapangan Rotunda, Kampus UI, Depok, pada Sabtu (17/8/2024), tepatnya setelah rektor memimpin pelaksanaan upacara kemerdekaan 79 Republik Indonesia.
Astari dinilai telah berkontribusi dalam mengembangkan sains, salah satunya melalui program inovasi unggulan BRIDGE (Building Research and Internships for Development and Global Engagement) yang diusungnya pada ajang Academic Leader UI 2024. Program BRIDGE ini mencakup berbagai inisiatif, mulai dari memperkenalkan sains kepada masyarakat hingga membangun jejaring dan mendukung mahasiswa dalam berbagai kegiatan di tingkat internasional.
Program BRIDGE bertujuan untuk memfasilitasi potensi mahasiswa untuk menjadi agen perubahan dan berpartisipasi dalam kegiatan internasional untuk memaksimalkan potensi yang dimiliki dan mengembangkan skill set baru.
Adapun output dari program BRIDGE meliputi peningkatan kapasitas mahasiswa, peningkatan kualitas riset, peningkatan reputasi PT, juga membuka jejaring dan kesempatan baru, sehingga dapat mendukung peningkatan daya saing FMIPA UI di bidang sains.
Kepada tim Humas FMIPA UI Astari menyampaikan “Penghargaan ini memotivasi saya untuk terus berkontribusi di dunia pendidikan khususnya di bidang sains, lebih meningkatkan lagi program BRIDGE, tidak hanya di level Departemen, Fakultas, hingga nasional dengan bekerjasama dengan Universitas lainnya.”
Dekan FMIPA UI, Prof. Dede Djuhana, Ph.D., mengapresiasi capaian dosen dengan kepakaran Biologi Selular dan Molekular Integratif tersebut. Dekan menilai pencapaian Astari melalui program BRIDGE-nya ini membuka peluang yang lebih besar bagi FMIPA UI untuk menjadi pionir di bidang pendidikan dan penelitian, sekaligus mendorong kesempatan bagi mahasiswa untuk menggali potensi dan mengembangkan keterampilan mereka di bidang sains melalui program internasionalisasi.
“Pencapaian Astari, dan program BRIDGE yang dicetuskan, bagi kami di FMIPA UI merupakan langkah penting yang membuka peluang lebih luas bagi FMIPA UI untuk menjadi pionir dalam pendidikan dan penelitian. Selain itu, ini memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk berkolaborasi dengan institusi internasional dalam penelitian yang inovatif, dan memperluas wawasan mereka.,” ujar Prof. Dede.
Sepanjang karirnya sebagai dosen di FMIPA UI, Astari telah meraih sejumlah capaian penting di bidang pendidikan dan penelitian. Di bidang pendidikan Astari tercatat pernah menjadi Guest lecturer di Department of Biotechnology, Graduate School of Engineering Osaka University (2024), Visiting associate professor di Osaka University dan Kobe University (sejak 2018), peraih hasil Evaluasi Dosen Oleh Mahasiswa (EDOM) terbaik, dan terpilih menjadi salah satu Dosen Modul Nusantara, serta Pertukaran Mahasiswa Merdeka.
Sementara capaiannya di bidang penelitian diantaranya mendapatkan International Research Grant dari Institute of Medical Science The University of Tokyo (2024), Selected Speaker dalam kegiatan Leader Workshop yg diselenggarakan oleh Europian Molecular Biology Organization dan Women in Science Japan di Tokyo (2022), Top 12 Merck Young Scientists Award (2021), Delegasi indonesia dalam ASEAN-Japan Symposium-Research in Science & Technology, Thailand (2023), dan berbagai kolaborasi serta publikasi di jurnal internasional (Joint research, joint supervision, joint publication).
Selain itu, Astari memiliki pengalaman kepemimpinan yang signifikan di bidang keilmuan, termasuk menjadi delegasi Indonesia dalam Asia Pacific Chromosome Association, anggota Steering Committee untuk Asia Pacific Chromosome Colloquium VIII di Korea Selatan (2020), ketua Asia Pacific Chromosome Colloquium X, ketua UI-Tokyo Institute of Technology-RIKEN Joint Conference (2024), managing editor ASEAN Journal of Community Engagement (2019-2022), editor Makara Journal of Science, serta ketua Program Studi Sarjana Biologi FMIPA UI.
Lebih dari itu, Astari juga mengantrakan Departemen Biologi FMIPA UI ke kancah dunia dengan menjalin kerja sama internasional di bidang pendidikan dan penelitian bersama The University of Tokyo, Kyoto University, Osaka University, Tokyo Institute of Technology, Tohoku University, Kobe University, RIKEN (Japan), Chulalongkorn University, Kasetsart University (Thailand), Nanyang Technological University, National University of Singapore (Singapore), University Malaya (Malaysia), Rosalind Franklin Institute (UK), dan National Research Council (Canada).
Share this:
Other News
Copyright FMIPA UI 2024