FMIPA UI Terima Kunjungan Dari Incheon National University Bahas Potensi Kerja Sama

Selasa (16/1/2024). Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia (FMIPA UI) Prof. Dede Djuhana, Ph.D. menyambut kedatangan delegasi dari College of Natural Sciences Incheon National University (INU), Korea Selatan, di Gedung Pusat Administrasi Fakultas MIPA UI, Kampus Depok. Para delegasi tersebut yakni Prof. Dr. Junho Kim selaku Dekan, Prof. Dr. Jinho Kim (Wakil Dekan sekaligus Guru Besar Departemen Kimia), Prof. Dr. Byungsoo Moon (Guru Besar Departemen Matematika), Prof. Dr. Hyungjun Kim (Guru Besar Departemen Kimia), dan Prof. Dr. Yunkyung Cho (Guru Besar Departemen Fashion Industri).

Agenda pertemuan ini untuk membahas berbagai peluang kerja sama antara FMIPA UI dan College of Natural Sciences INU pada bidang Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, lebih khususnya di bidang Fisika, Kimia, dan Matematika.

Prof. Dede mengatakan “Baik FMIPA UI maupun College of Natural Sciences INU memiliki kesamaan fokus riset di beberapa sub-bidang, diantaranya di bidang Fisika Material, Kimia Organik, Kimia Komputasi, dan Matematika. Sehingga kami berharap kerja sama ini dapat terwujud.”

Saat ini, lanjut Dekan, FMIPA UI sebagai fakultas sains unggulan di Indonesia terus memperluas jejaring dengan universitas-universitas di luar negeri, untuk pengembangan di bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

Kunjungan diawali dengan acara MIPA Talk Series 1 bertema “Pursuing your Master and Ph.D. in Science and Technology at Incheon National University, Korea”, dimana para delegasi College of Natural Sciences INU menjadi pembicara kunci.

Dalam seri pertama MIPA Talk tersebut para pembicara College of Natural Sciences INU menjabarkan tentang lingkup penelitian, dan kontribusi ilmiah dari laboratorium masing-masing kepada peserta yang merupakan mahasiswa FMIPA UI deri berbagai jenjang program studi.

Usai sesi MIPA Talk, jajaran pimpinan FMIPA UI dan delegasi College of Natural Sciences INU melangsungkan rapat untuk membahas lebih rinci detail-detail potensi kerja sama, diantaranya skema beasiswa pascasarjana, serta persyaratan administratif lainnya untuk program penelitian bersama dan pertukaran mahasiswa.

“Kami berharap kerja sama ini akan terwujud untuk memotivasi para peneliti dan mahasiswa kami untuk berkiprah di dunia internasional,” ujar Dekan.

Bagikan ini:

Facebook
X
LinkedIn
WhatsApp
Email
Tumblr
Telegram
Print

Berita Lainnya